
Kali ini saya
akan berbagi tips dan trik arti dari kode beep bios, kode beep ini
dapat di gunakan untuk mengetahui bagaimana keada'an komputer kita dan
kerusakan apa yang terjadi pada komputer.
Saat kita menyalakan komputer pertama kali, chip BIOS akan melakukan checking
terhadap seluruh hardware sebelum booting dilanjutkan untuk menjalankan
operating system.
Jika terdapat error atau kerusakan salah satu hardware, maka BIOS akan
membunyikan kode beep (BIOS beep). Kode ini dihasilkan dari sebuah
speaker kecil atau buzzer yang menancap di salah satu soket pada
motherboard.
Kode berupa bunyi beep ini sebenarnya memiliki arti tertentu seperti
kode morse. Banyak pengguna komputer awam tidak mengerti maksud kode
ini. Nah, berikut ini saya sharing mengenai arti berbagai kode beep yang
bisa bermanfaat untuk mendeteksi sejak dini kemungkinan kerusakan
hardware komputer kita. Saya juga berikan solusi praktis untuk
mengatasinya jika masih memungkinkan. Solusi setiap problem berlaku
untuk semua kode yang sama.
Kode beep ini berbeda antara chipset BIOS satu dengan yang lain.
Untuk mengetahui chipset BIOS apa pada komputer kita, silahkan lihat
notifikasi yang muncul pada pojok atas monitor saat melakukan booting
pertamakali. Nama BIOSnya tampil di sana.